Untuk menghemat dan mengeffisienkan produksi lele yang digunakan di budidayakan sendiri ,dan lele yang dibuat untuk abon ini adalah jenis lele Dumbo. Abon Lele milik KSM Maju Makmur di Desa Sidakaton ,Kecamatan Dukuhturi ,Kabupaten Tegal ini per Bulannya menghasilkan 120 Kg Abon lele.
Untuk mengetahui cara membuat abon lele akan dijelaskan di bawah ini:
1.Pemfilletan Ikan Lele
Ikan Lele yang sudah dibudidayakan sebelumnya di ambil dagingnya untuk difillet agar dalam pembuatan abon nya menjadi mudah di tumbuk.(pengerjaan abon lele ini masih sederhana,belum ada penggunaan mesin)
2. Pengukusan
Setelah ikan lele difillet kemudian dikukus untuk melunakan daging dagingnya.
3. Penumbukan
Daging Lele yang sudah lunak ditumbuk dengan menggunakan lumpang, ada yang unik dengan proses penumbukan ini , penumbukan dilakukan dengan tenaga manusia bukan menggunakan mesin(digiling dengan mesin misalnya) karena apabila menggunakan mesin giling daging yang dihasilkan tidak mengembang ( seperti kapas) , tapi apabila ditumbuk daging ikan bisa mengembang.
Gambar 1. Proses Penumbukan
4. Pencampuran dengan bumbu-bumbu
Setelah di tumbuk halus daging ikan lele di campur dengan berbagai bumbu rempah untuk menghasilkan rasa abon yang sesuai dengan keinginan pasar.
5. Penggorengan
Setelah daging ikan lele tercampur rata dengan bumbu rempah selanjutnya campuran tersebut digoreng dengan api sedang ,sambil terus diaduk tunggu sampai adonan bewarna kecoklatan.
Gambar 2. Proses Penggorengan
6. Penyaringan dan pengepresan
Penyaringan dan pengepresan bertujuan untuk mengurangi jumlah air dan minyak agar abon yang dihasilkan benar benar kering,
7. Pengemasan
Proses terakhir dalam pembuatan abon ikan,untuk kemasannya sendiri pengrajin menggunakan 2 macam kemasan yaitu kemasan plastik 100 dan 200 gram dan juga kemasan aluminium foil (100 dan 200 gram)
Gambar 3. Kemasan abon lele 100 dan 200 gram dengan aluninium foil
* ada 2 rasa abon lele yaitu original dan rasa pedes,untuk rasa pedas proses sama hanya pada pencampuran bumbu ditambahkan cabe merah.
Sekian cara pembuatan abon ikan lele milik KSM Maju Makmur,bagi yang ingin pesan silahkan order di no telpon: 085624643369
terimakasih ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar